Pages

Friday, October 10, 2014

#Pinternet Fasilitas-fasilitas Yang Ada di Internet



Fasilitas-fasilitas Yang Terdapat di Internet

A. WWW

Sering disebut “the WEB”/”W3”, merupakan sistem dalam internet yang memiliki fasilitas pencarian dan pemberian informasi yang cepat dengan menggunakan teknologi hypertext

Sebutan World Wide Web (Web = jaring laba-laba) sangat tepat untuk menggambarkan struktur data pada jaringan internet. Berbeda dengan misalnya susunan data logis berstruktur pohon yang dikenal dari DOS. WWW memungkinkan penanganan atau akses yang jauh lebih fleksibel pada file yang dikelola. 

Di WWW, struktur sumber daya-internet dapat dibandingkan dengan jaring laba-laba. Bila dilihat polanya, jaringan ini terdiri atas lingkaran-lingkaran berbagai ukuran yang berpusat pada titik tengah yang sama. Dari titik tengah ini terbentuk garis-garis penghubung yang tegak lurus pada lingkaran, sehingga terdapat titik simpul. Bila pada struktur pohon percabangan merupakan jalur hubungan, pada Web semua garis merupakan penghubung setiap titik simpul yang mengandung data. Pemilihan disini dilakukan dengan item Hypertext.

Pada titik simpul bisa terdapat sebuah komputer di Internet atau sebuah petunjuk untuk file tertentu pada sebuah komputer. Hal ini berarti, dengan memilih sebuah item Hypertext diciptakan hubungan dengan sebuah komputer pada suatu tempat di dunia, dimana pengguna dapat melanjutkan perjalanan atau langsung ke sebuah file tertentu.

Untuk membuat Hypertext, dikembangkan sebuah bahasa pemrograman khusus yang memungkinkan pengikatan alamat WWW atau file dalam sebuah dokumen. Sesuai dengan fungsinya, bahasa pemrograman ini disebut Hypertext Mark up Language (HTML). File ini biasanya berextention *.html. Agar file yang berisi Hypertext ini bisa dikirimkan, diperlukan protokol pengiriman data yang spesifik yang disebut HyperText Transfer Protocol (HTTP).

Untuk menemukan setiap hubungan  Hypertext digunakan Uniform Resource Locator (URL). Karena itu, halaman  WWW juga disebut dokumen URL.

B. Electronic Mail (E-Mail)

E-mail adalah layanan internet paling  tua, sudah ada sejak pertengahan 1970-an. Sampai saat ini, konsep dasar dari  e-mail sungguh sangat sederhana: yaitu pengguna masuk (log-in) ke dalam sebuah sistem komputer dan mengetikkan pesan teks dan mengalamatkannya kepada pemakai di sistem yang lain. Kemudian pesan tersebut di rutekan melalui kerumitan sistem komputer yang saling berhubungan sampai pesan tersebut tiba pada tujuan yang diinginkan.

E-Mail merupakan salah satu contoh  wahana pengakses informasi superhighway.  E-Mail merupakan wahana yang paling tua dan paling populer sebagai pengakses informasi.  E-Mail memungkinkan seorang individu mengirimkan pesannya langsung ke individu lain dalam waktu yang cepat. Tetapi, tidak tertutup kemungkinan E-mail digunakan untuk berkomunikasi pada orang banyak, misalnya dengan mengirimkan pesan pada sebuah kelompok alamat dan kelompok alamat ini mengirimkannya pada nomor-nomor  E-Mail lain yang termasuk dalam mailing listnya.

Ada  standar baru yang disebut MIME (Multipurpose Internet Mail Extensions). Standar ini diciptakan untuk  mempermudah pengiriman berkas dengan melalu attachment  (lampiran). MIME juga memungkinkan sebuah pesan dikirimkan  dalam berbagai variasi jenis huruf, warna, maupun elemen grafis. Walaupun nampak  menarik, penggunaan MIME akan membengkakkan ukuran pesan email yang dikirimkan.  Hal ini jelas akan memperlambat waktu yang dibutuhkan untuk mengirim maupun menerima pesan. Dalam hal ini, ada anjuran agar sedapat mungkin menggunakan format  teks standar dalam penyuntingan email. Gunakan MIME hanya untuk pesan-pesan  tertentu yang memang membutuhkan tampilan yang lebih kompleks.

C. Search Engine

Web  search engine  (Mesin Pencari Web)  adalah suatu situs internet yang mempunyai kemampuan untuk mencari halaman web di dalam internet dengan bantuan kata kunci yang diberikan. Hasilnya ditampilkan dalam bentuk list informasi sesuai dengan kata kunci yang diberikan. Informasi ini dapat berupa link halaman web, gambar, file dan sebagainya. 
Beberapa search engine yang cukup dikenal saat ini antara lain:     


Google  merupakan mesin pencari yang paling banyak digunakan saat ini karena hasil pencariannya yang cepat, akurat,  mudah serta banyaknya opsi pencarian yang dapat diterapkan.







D. Browser

Browser adalah perangkat lunak yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh server. Awalnya, web browser berorientasi pada teks dan belum dapat menampilkan gambar. Namun, web browser sekarang tidak hanya menampilkan gambar dan teks saja, tetapi juga memutar file multimedia seperti video dan suara. Web browser juga dapat mengirim dan menerima email, mengelola HTML, sebagai input dan menjadikan halaman web sebagai hasil output yang informatif.
  
Dengan menggunakan web browser, para pengguna internet dapat mengakses berbagai informasi yang terdapat di internet dengan mudah.

Pengertian browser tersebut sejalan dengan istilah “browse” dalam bahasa inggris yang artinya melihat-lihat atau membaca-baca. Arti browser oleh beberapa kalangan disamakan pula sebagai “perambah”.

Berikut adalah browser populer di dunia versi Hanya Blog Biasa beserta sedikit penjelasannya:

1.     Firefox

Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan.

2.     Google Chrome

Google Chrome adalah sebuah penjelajah web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit.
Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium.

3.     Internet Explorer

Internet Explorer, disingkat IE atau MSIE, adalah sebuah browser web proprieter yang gratis dari Microsoft.

4.     Opera

Opera adalah penjelajah web dan paket perangkat lunak Internet antar-platform.
Opera terdiri dari kumpulan perangkat lunak untuk Internet seperti penjelajah web, serta perangkat lunak untuk membaca dan mengirim surat elektronik.

5.     Safari

Safari adalah sebuah penjelajah web buatan Apple Inc. yang awalnya ditujukan khusus bagi sistem operasi Mac OS.
Safari dibundel bersama Mac OS X dan merupakan penjelajah web default di sistem operasi tersebut sejak Mac OS X v10.3.

6.     Maxthon

Maxthon adalah browser yang menggunakan engine milik IE, Trident, dan 100% kompatibel dengan IE, ditambah dengan berbagai fitur yang tidak dimiliki oleh IE.
Situs : 
http://www.maxthon.com/

7.     Flock

Flock adalah sebuah penjelajah web yang berspesialisasi pada penyediaan fitur jaringan sosial dan fitur Web 2.0 lain pada tampilan antarmukanya.
Browser ini dibuat menggunakan codebase Mozilla’s Firefox P\pada tanggal 16 Juni 2008, Flock 2 yang menggunakan Mozilla Firefox 3 sebagai basisnya, diluncurkan dengan status open beta.

8.     Avant Browser

Avant Browser adalah browser yang cepat, stabil, user-friendly, dan merupakan multiwindow browser.
Memang engine yang dipakai adalah engine IE. Akan tetapi Avant Browser memiliki kelebihan dibandingkan IE.

9.     Deepnet Explorer

Deepnet Explorer adalah sebuah penjelajah web, Deepnet Explorer sudah mendukung fitur tab browsing untuk halaman multiple.

10. PhaseOut

PhaseOut adalah internet browser yang memungkinkan beberapa pencarian dengan mesin pencari utama hanya dengan satu klik.

E. Chatting

Chatting merupakan sarana yang murah bagi para pengakses untuk berkomunikasi secara tekstual. Pengakses berkomunikasi melalui tulisan yang diketik. Kemudian, rekan pengakses akan membalas dalam bentuk tertulis pula.  Bagi para pengakses yang telah melengkapi perangkat komputernya dengan fasilitas webcam, dapat melakukan chatting dengan melihat wajah rekan yang diajak bercakap-cakap.

F. Netiquette/ Etika Berinternet

Terdapat beberapa definisi tentang netiquette, yaitu : 
  • Etika dalam menggunakan Internet 
  • Aturan-aturan, kebiasaan, etika/etiket umum yang berlaku di seluruh dunia, sehingga pelaku    internet dapat dengan nyaman dalam berinteraksi di dunia maya.

Sebenarnya Netiquette merupakan dua katayang dijadikan satu, yakni  networks  dan  etiquette. Sebelum internet lahir, kata netiquette tentu belum ada. Orang mengartikan sebagai berperilaku sesuai  etiket saat tersambung ke jaringan internet, entah itu saat berinteraksi di forum, mailing list, maupun blog. Di dalam internet tidak ada aturan  tertulis yang baku dan memiliki kekuatan legal yang dapat dipakai sebagai acuan untuk memperlakukan dan mensikapi arus  informasi dan data di dalamnya.  

Sebagai  mahluk  sosial  pelaku  internet  memiliki  kode  etik  universal  sebagai acuan  dalam menjaga  perilaku dan  kehormatan  dalam  pergaulan  komunitas  dunia  maya.  Setiap  lingkungan  punya  nilai  etika tersendiri dan tidak ada nilai baku yang  berlaku  identik,  tiap  orang  dapat  memiliki  interprestasi  yang berbeda  terhadap  prinsip  yang  disepakati. Karena  itu  siapapun  bebas  untuk mematuhi  peraturan  yang  sesuai dengan dirinya dan yang tidak menyetujui bebas memilih untuk tetap berada di sana  sebagai minoritas atau keluar dari lingkungan tersebut.  

Dalam kasus tertentu pelanggaran etika dapat diajukan ke pengadilan melalui mekanisme  hukum  positif  yang  berlaku  pada  diri  seseorang  (warga  negara) maupun  lembaga/organisasi.  Yang  paling  sering  terjadi  tuntutan  hukum adalah menyangkut  soal  pelanggaran  Hak  Cipta,  Hak  Privacy  dan  serangan illegal (Spamming, Pirating, Cracking  dan  sejenisnya)  terhadap  suatu  produk, perseorangan  maupun  institusi yang dilindungi  hukum  positif  secara internasional.  

Sebenarnya netiquette adalah hal yang umum dan biasa, sama halnya dengan aturanaturan biasa ketika kita memasuki komunitas umum dimana  informasi sangat banyak dan terbuka. 

Aturan Inti Netiquette :  

1.  Kita semua manusia, bahkan saat berada di Internet sekalipun.

  • Jangan  pernah  lupa  bahwa  orang  yang  sedang  membaca  email  atau posting  adalah  manusia  dengan  perasaan  yang  bisa  saja  terluka.  
  • Diharapkan untuk tidak  mengirim  komentar  yang  bernada menyerang tapi bersikaplah saling membangun. 
  • Jangan  pernah  mengetik  isi  pesan  dengan  menggunakan  huruf  besar semua,  meskipun  itu  hanya  pesan singkat, balasan ke  suatu  posting  di  forum,  atau  di dalam  sebuah email. Dengan menulis pesan menggunakan  huruf besar semua, sama artinya sedang berteriak  
  • Jangan pernah mengirim email atau mengirim posting apapun yang  tidak untuk disampaikan ke orang lain.  
  • Ingatkan  orang  lain  jika  melakukan  flaming.  Flaming  adalah  ketika seseorang  atau  sekelompok  orang  mengekspresikan  halhal  negatif mengenai  situasi  tertentu.  Alasan  untuk  mengingatkan  orang  yang melakukan hal  ini  adalah karena beberapa orang mungkin  tidak  tahu  jika  orang  tersebut  sedang melakukan flaming.  

2.  Ikuti aturan seperti di kehidupan nyata saat online. 

Bersikap dan bertindak dengan selalu memperhatikan etika, dan jangan buruburu menyimpulkan  sesuatu. Orang  yang  sedang  berada di  Internet datang  dari  berbagai  penjuru  dunia  dan memiliki  perbedaan  pandangan terhadap sesuatu.  

3.  Ingatlah di mana berada ketika sedang online. 

Netiquette bervariasi dari satu  tempat  ke  tempat  yang  lain.  Tidak  semua  orang  mengikuti  aturan  yang sama. Jadi, diharapkan selalu bersikap terbuka dan  jika  dibutuhkan,  bersikap  kritis  tapi  tetap  konstruktif (membangun), dan bukan bersikap sebaliknya (negatif). Jika berada di suatu wilayah topik pembicaraan  pada  forum  atau  chating,  jangan  buruburu  langsung mengirim  komentar,  tetapi  mencoba  untuk menangkap ide dari  apa  yang sedang  terjadi  atau  sedang  dibahas.  Posting  yang  terlalu  dini  dapat berpotensi menyebabkan flaming. 

4.  Hormatilah orang lain ketika Anda sedang online. 

Posting dikirimkan group yang sesuai. Jika tidak dapat menemukan group yang  sesuai  dengan  itu  dan  merasa  bahwa  posting  itu  harus  dikirim, yakinkan  bahwa  Subject  dari  posting  sesuai  dengan  isi  posting,  sehingga orang lain tahu bahwa posting tidak mengganggu topik diskusi saat itu. 


G. Komunitas-Komunitas Online

Komunitas online merupakan sebuah bentuk peradaban baru di kehidupan manusia. Komunitas online yang menggunakan sosial media sebagai alatnya, secara perlahan membuat revolusi didalam kehidupan masyarakat, menjadi penggerak sebuah perubahan dalam berbagai bidang, baik dibidang sosial, politik, ataupun ekonomi.

Komunitas online merupakan komunitas yang mempunyai keunikan tersendiri. Dibilang unik karena para anggota didalam sebuah komunitas online bisa secara bersama-sama melakukan suatu aksi tanpa harus berkumpul di satu tempat. Onliner New York, Denpasar, Palu, Surabaya, Jakarta, Seoul, Semarang, Bandung yang bergabung dalam sebuah komunitas dapat melakukan satu aksi kampanye secara berbarengan melalui internet (contoh: Kampanye anti Global Warming, kampanye dukung Pulau Komodo, kampanye gemar membaca buku). Namun onliner juga manusia, merasa tak afdol jika belum berinteraksi langsung secara fisik dengan onliner lainnya. Terjadilah pertemuan para onliner di dunia nyata yang umumnya dinamakan Kopdar. Kopdar adalah suatu bentuk komunikasi nyata pelaku dunia maya dimana orang yang ikut kopdar itu bisa saling berkenalan secara pribadi atau sharing ilmu dan pengalaman. Tak bisa dipungkiri bahwa secara psikologis jika sesorang rutin bertemu dan berinteraksi dengan orang lain yang mempunyai kesamaan minat di sebuah komunitas akan menimbulkan ikatan emosional tersendiri dihati orang tersebut terhadap komunitasnya.

Beberapa contoh komunitas-komunitas online:
  1. Gaia Online 
    Komunitas ini merupakan forum terbesar di dunia, dengan statistik 1.829.859.563 post dan 23 juta akun yang tersimpan dalam database.
  2. Kaskus
    Komunitas online ini merupakan forum terbesar di Indonesia dan satu-satunya forum berbahasa Indonesia yang termasuk kedalam 10 komunitas internet terbesar di dunia.
  3. IGN
    IGN merupakan komunitas hiburan terbesar di dunia. Sebagian besar thread-nya membahas tentang movie, komik, dan video games.










0 comments:

Post a Comment